JAKARTA, KOMPAS.com - Perbuatan anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) yang ketahuan menonton video porno dalam sidang kembali terjadi.
Pada akhir pekan lalu beredar sebuah rekaman video terlihat seorang lelaki yang mengenakan jas abu-abu itu nampak asyik melihat isi ponselnya saat tengah rapat. Diduga dia merupakan seorang anggota dari fraksi PDI Perjuangan di Komisi IX DPR yang saat itu tengah rapat membahas vaksinasi.
Saat memainkan ponselnya, dia terlihat tidak memperhatikan jalannya rapat di sidang Panitia Kerja Vaksin Covid-19 di Gedung DPR.
Dalam video yang viral di media sosial berdurasi 15 detik, anggota DPR itu tampak berusaha memperbesar tampilan video di ponselnya. Di saat yang bersamaan, terdengar suara seorang perempuan yang menanyakan soal vaksinasi.
"Karena kalau kita lihat dengan laju suntikan yang seperti apa begitu. Karena ini laju vaksinasinya itu kurang dari 500.000. Apa betul Pak?” kata suara seorang perempuan dalam video tersebut.
Baca juga: Fraksi PDI-P Minta Klarifikasi Anggotanya yang Diduga Nonton Video Porno Saat Rapat
Aksi sang anggota dewan itu diduga direkam dari balkon. Sampai saat ini tidak diketahui siapa yang merekam dan menyebarkan aksi sang anggota DPR itu.
Sekretaris Fraksi PDI-P DPR Bambang Wuryanto menyampaikan, anggota DPR tersebut telah menyampaikan klarifikasinya langsung ke fraksi PDI-P.
Menurut dia, yang bersangkutan mengaku tidak pernah menonton video porno sebagaimana foto yang beredar di media sosial.
Saat itu, kata Bambang, yang bersangkutan menerima pesan masuk di aplikasi WhatsApp dalam ponselnya. Anggota tersebut kemudian refleks membuka pesan masuk yang ternyata berisi video porno.
Baca juga: MKD Segera Panggil Anggota DPR yang Diduga Nonton Porno Saat Rapat
“Kita merasa bukan mau menyalahkan, ini kan kawan kita menerima WA, yang kita klarifikasi dengan Fraksi, menerima WA. WA dibuka refleks ternyata ada video itu. Video dibuka isinya itu difoto di atas,” kata Bambang di DPR, Jakarta, Selasa (12/4/2022).
Bambang menduga ada muatan politis di balik pemotretan anggota fraksi PDI-P tersebut. Bambang lantas mengingatkan agar setiap anggota dewan bisa lebih berhati-hati ketika menggunakan ponselnya.
Sebab, ia khawatir ada upaya menjebak anggota dewan melalui pengiriman video-video porno melalui WhatsApp.
“Tolong anggota dewan mesti hati-hati kalau menerima WA, kemudian isinya video jangan tergesa-gesa dibuka. Karena, kalau ini bagian dari jebakan nanti difoto dari atas. Dikatakan orang nonton video. Kan begitu,” kata Bambang.
Baca juga: Sayangkan Anggota DPR Diduga Nonton Porno, MKD: Kita Kerja Baik Saja Di-bully
Peristiwa seorang anggota DPR menonton video porno melalui ponsel juga pernah terjadi pada 2011 silam.
Saat itu seorang jurnalis foto memotret seorang anggota DPR dari fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Arifinto, yang tengah menonton video porno saat rapat paripurna.
Setelah foto-foto itu tersebar, Arifinto lantas menggelar jumpa pers. Di hadapan awak media Arifinto beralasan saat itu dia tengah membuka surel (e-mail) sebab jenuh ketika mengikuti rapat paripurna.
Menurut Arifinto, ketika membuka e-mail itulah dia mengklik tautan yang turut dikirim yang ternyata merupakan tautan video porno.
Akan tetapi, Arifinto membantah tuduhan dia sengaja menonton video porno saat rapat. Ia menonton video porno secara tidak sengaja, karena membuka tautan yang dikirimkan ke surelnya.
Baca juga: PDI-P Duga Anggotanya Dijebak Nonton Porno Saat Rapat, MKD: Nanti Dibuktikan
Akhirnya Arifin memutuskan mengundurkan diri dari DPR sekaligus meminta maaf.
"Selaku perintis dan pendiri Partai Keadilan (PK), saya terpanggil tampil demi nama baik partai saya," kata Arifinto dalam jumpa pers di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, 11 April 2011 silam.
"Saya meminta maaf kepada seluruh kader, simpatisan, konstituen dan kepada seluruh anggota DPR yang terhormat," ujar Arifinto.
Ketua Fraksi PDI-P Utut Adianto membela rekan sefraksinya, anggota Komisi IX DPR Harvey Malaiholo, terkait isu menonton video porno saat rapat.
Video seorang yang diduga anggota dpr ri menonton video porno saat sidang berlangsung, dengan ruangan seperti gedung parlemen sedang viral.Sebuah video singkat menjadi viral. Video itu memperlihatkan seseorang dari tampak belakang, dinarasikan sebagai anggota DPR, menonton video porno di HP.
JAKARTA – Pakar telematika Roy Suryo mengomentari anggota Dewan Perwaiklan Rakyat (DPR) yang kepergok menonton video porno.
Kabar seorang anggota DPR menonton video porno menjadi viral dikalangan sosial media.
Roy Suryo mengungkap dugaan inisial dan latar belakang anggota DPR yang menonton video porno saat mengikuti rapat di gedung DPR.
Melalui akun twitternya, Roy menjelaskan bahwa anggota DPR tersebut berinisial HM dan merupakan seorang mantan penyanyi dan sosok inisial HM tersebut merupakan anggota DPR dari mekanisme pergantian antar waktu (PAW).
Namun Roy enggan menyebutkan latar belakang partai politik (parpol) HM secara jelas Roy hanya mengatakan HM berasal dari fraksi xxx.p.
“Saya banyak dikonfirmasi, Apakah BENAR Video Anggota DPR-RI Komisi IX yg sdg Menonton Video Porno di Sidang ini Kasus BARU (Alias Bukan yg PERNAH dulu)?” kata Roy lewat cuitan di Twitter miliknya, @KRMTRoySuryo2, Rabu, 13 April 2022.
Lalu Roy Suryo twett kembali yang menjelaskan siapa anggota DPR berinisial HM
“Sudah jelas khan siapa inisial HM Bukan Harun Masiku atau Hulyono Mukidi ya,” ungkapnya.
Partai melalui fraksi sudah mengklarifikasi anggotanya yang viral karena nonton porno saat rapat di DPR tersebut.
Diketahui anggota DPR HM tersebut merupakan anggota dari Fraksi PDIP Harvey Malaiholo.
“Dia (Harvey Malaiholo) sampai menangis memberikan klarifikasi. Yang kayak gini kita cukup peka. Kan kasihan dia yang bersangkutan sampai nangis-nangis. Dia bilang saya nggak pernah selama ini kok ada yang foto,” ujar Sekretaris Fraksi PDIP DPR Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul
Dia menduga Harvey Malaiholo dijebak orang untuk menonton video porno lalu difoto atau divideokan dari atas. Bambang Pacul menyebut hal ini adalah pembunuhan karakter.
Sebagai informasi, kasus anggota dewan menonton video porno dalam rapat di DPR juga pernah terjadi sebelumnya pada 2011 silam.
Kala itu anggota DPR Arifinto terekam kamera wartawan foto sedang melihat rekaman syur dari perangkat genggam miliknya di tengah Rapat Paripurna. Usai kejadian itu, rapat paripurna pun sempat ramai dipelesetkan netizen jadi pariporno.
Suara.com - Ada-ada saja aksi anggota DPR di momen sidang penting. Salah satu aksi yang bikin geleng kepala adalah melihat video syur saat rapat. Hal ini sudah menjadi perhatian publik sejak lama. Siapa saja anggota DPR nonton video porno saat rapat?
Faktor ini juga yang jadi penyebab masyarakat minim kepercayaan kepada anggota DPR. Foto-foto anggota DPR yang sedang asyik nonton video porno saat rapat viral di jagat sosial media. Jika Anda ingin tahu siapa saja anggota DPR yang melakukannya, silahkan lihat daftar anggota DPR nonon video porno saat rapat di bawah ini.
Daftar Anggota DPR Nonton Video Porno saat Rapat
Baca Juga: Bukannya Minta Maaf, Anggota DPR Terciduk Nonton Video Porno Klaim Dibajak, Netizen Beri Sindiran Menohok
Diduga sosok baru yang masuk ke dalam daftar anggota DPR nonton video porno saat rapat adalah Harvey Malaihollo. Siapa Harvey Malaihollo? Sebelum menjadi anggota DPR dari fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Harvey Malaihollo merupakan seorang aktor dan penyanyi.
Harvey Malaihollo berasal dari Ambon, Maluku. Harvey populer sebagai penyanyi sekitar tahun 1980-an dan pernah jadi juara Bintang Radio & TV anjuran Batik Iran Tirta. Sementara karir politiknya dimulai pada tahun 2019 dengan mencalonkan diri sebagai Anggota DPR RI dari Fraksi PDI-Perjuangan untuk daerah pemilihan Papua Barat.
Sosok anggota DPR nonton video porno saat rapat tidak hanya Harvey Malaihollo. Sebelas tahun lalu, ada anggota DPR dari fraksi PKS yang melakukan hal serupa.
Aksi anggota DPR ini dalam menonton video syur tertangkap basah oleh kamera Wartawan Media Indonesia dan menjadi viral di sosial media. Foto-foto Arifinto saat menonton video tersebar di internet pada 8 April 2011.
Baca Juga: Kader PDI-P Diduga Nonton Video Porno Kala Rapat DPR, Disinggung Soal Sanksi Sekretaris Fraksi: Itu opo?
Sosok yang masuk ke dalam daftar anggota DPR nonton video porno saat rapat ini merupakan kader PKS dari daerah pemilihan Karawang dan Purwakarta, Jawa Barat.
3. Vyacheslav Konstantinovskiy
Sosok angota DPR yang nonton video porno saat rapat juga terjadi di luar negeri. Sosok bernama Vyacheslav Konstantinovskiy, masuk ke dalam daftar anggota DPR nonton video porno saat rapat.
Dikutip dari Mirror, pada 2016 lalu, Vyacheslav Konstantinovskiy tertangkap kamera sedang menonton film dewasa selama salah satu sesi sidang angota dewan pemerintah Ukraina.
Politisi ini mengakui tindakannya bahkan dengan pernyataan, "setidaknya saya tidak bermain Pokemon Go". Dia membuat pernyataan resmi di media sosial tentang insiden itu dengan mengatakan bahwa dia bosan dengan "sirkus yang sedang terjadi di aula" dan hanya mengikuti salah satu tautan yang disarankan saat menjelajah di teleponnya.
Satu lagi nama anggota dewan perwakilan rakyat yang masuk daftar anggota DPR nonton video porno saat rapat. Sosok itu bernama Joao Rodrigues, seorang anggota legislatif dari Brasil.
Anggota dewan dari parlemen partai Demokrasi Sosial ini kedapatan menonton video syur saat rapat. Bukannya mengakui, anggota legislatif ini justru menyalahkan aplikasi WhatsApp di smartphonenya.
Ronnathep Anuwat, seorang anggota dewan perwakilan rakyat dari Thailand masuk ke dalam daftar anggota DPR nonton video porno saat rapat. Pemberitaan mengenai perbuatannya memenuhi media massa.
Anggota dewan ini kedapatan menonton video tidak senonoh saat sidang rapat bujeter. Ron mengakui menonton video porno itu untuk menyelidiki sosok di balik video itu.
Itulah daftar anggota DPR nonton video porno saat rapat yang dapat dikumpulkan yang tidak hanya terjadi di Indonesia, namun juga di berbagai negara.
Pakar telematika Roy Suryo, mengungkap dugaan inisial dan latar belakang anggota DPR RI yang menonton video porno saat mengikuti rapat di gedung wakil rakyat tersebut baru-baru ini.
Kabar salah seorang anggota DPR menonton video porno sebelumnya beredar viral di sejumlah platform media sosial.
Menurut Roy, anggota dewan tersebut berinisial HM dan merupakan seorang mantan penyanyi. Ia juga menyebut sosok berinisial HM tersebut merupakan anggota DPR dari mekanisme pergantian antar waktu (PAW).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun, eks politikus Partai Demokrat itu tidak menyebutkan asal-usul partai politik (parpol) HM secara jelas. Roy hanya mengatakan HM berasal dari fraksi xxx-P.
"Saya banyak dikonfirmasi, Apakah BENAR Video Anggota DPR-Ri Komisi IX yg sdg Menonton Video Porno di Sidang ini Kasus BARU (Alias Bukan yg PERNAH dulu)?" kata Roy lewat cuitan di Twitter miliknya, @KRMTRoySuryo2, Senin (11/4).
"Ya, Dilihat dari KURSI & Botol SANITIZER, Initial HM (Mantan Penyanyi) tsb memang VIDEO BARU (Ybs PAW dari Fraksi xxx-P) AMBYAR," sambungnya.
Sebelumnya, Wakil Ketua MKD, Habiburokhman, menyatakan bahwa pihaknya menunggu informasi atau laporan resmi terkait kabar salah seorang anggota dewan menonton video porno saat mengikuti rapat.
Ia menyatakan, MKD DPR tidak mau berasumsi dalam merespons kabar tersebut.
"Kita enggak mau berasumsi secara prematur. Sejauh ini, kami belum terima laporan atau informasi resmi apapun. Prosesnya kita harus terima laporan, baru verifikasi apakah benar kejadiannya, siapa pelakunya, kapan terjadi dan di mana," ucap Habiburokhman saat dikonfirmasi CNNIndonesia.com, Senin (11/4).
Dia menerangkan, seluruh proses di MKD baru bisa berjalan setelah pihaknya menerima informasi atau laporan resmi.
Habiburokhman pun menyampaikan, kejadian serupa pernah terjadi pada beberapa tahun lalu. Saat itu, menurutnya, MKD memperoleh informasi yang cukup akurat dari awak media sehingga dapat langsung memproses.
"Kasus ini beda dengan yang terjadi beberapa tahun lalu, di mana wartawan yang memergoki dan mengambil foto langsung memberikan informasi resmi yang akurat," ujarnya.
Sebagai informasi, kasus anggota dewan menonton video porno dalam rapat di DPR juga pernah terjadi sebelumnya pada 2011 silam. Kala itu anggota DPR Arifinto terekam kamera wartawan foto sedang melihat rekaman syur dari perangkat genggam miliknya di tengah Rapat Paripurna. Usai kejadian itu, rapat paripurna pun sempat ramai dipelesetkan netizen jadi pariporno.